Postingan

Menampilkan postingan dari 2015

Edisi "Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin"

Gambar
  Apa itu kehidupan? Bagaimana kita harus menghadapi asap yang datang silih berganti, memaksa tangis, membuncah sesak di hati, serta segala macam rasa. Apa itu cinta? Bahwa ternyata berharap kepada manusia sama saja membiarkan hati mengenal kata kecewa. Membiarkan tangis jatuh dengan sengaja, dan berbagai prasangka buruk lainnya datang silih berganti. Bahkan daun jatuh pun tak pernah sekalipun membenci sang angin. Bagaimanakah kita bisa belajar dari daun, jika diri pun sudah terlanjur terbaret luka yang mendalam? Seperti apa sosok bahagia itu, jika tawa yang terdengar sebenarnya wujud dari rasa sakit itu sendiri. Tidak ada yang tahu apa yang kan terjadi esok. Tidak ada yang tahu rencana Tuhan menurut versi imajinasi-Nya. Namun yang pasti, dari Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin, memberikan penjelasan yang amat detail bahwa seindah apapun cerita yang dibuat seorang penulis terkenal sekalipun, kalah jauh, lebih sempurna kisah yang diterbitkan Tuhan kepada hamba-hamba t

LEWAT LAGUMU

Gambar
Karya: Belle Kak, lagumu benar-benar mengalun indah Dengan lirik hati penggugah kalbu                  Kak, lewat itu aku merasakan          Amarah memuncak yang tak sanggup terlampiaskan          Kesedihan merana yang tak bisa terungkapkan          Dan kebahagiaan yang tercipta lewat senyum pesona Kak, aku jatuh hati…   Al-Zaytun, 19 April 2015 22 : 28 WIB

Simfonimu

Karya: Belle Radar berkedip perlahan pasti Mencari sosok pengisi hati Menari indah nada suara hidup Menunggu tangguh si pemilik irama Hai, kau hadir tanpa berbisik Lewat lirik suara gitamu Dengan musik klasik khas ciptamu Oh, aku jatuh hati Simfonimu lengkapi judul laguku... Al-Zaytun, 18 April 2015